Author Photo
Author Fikri Wildan Nugraha
Komentar Comment
Published
Updated

Halo Smart People, Pertama tama saya ingin mengucapkan terimakasih kepada pembaca setia, setelah 6 bulan saya membiarkan blog ini terbengkalai tak terurus karena harus mengejar urusan kerja terlebih dahulu dan akhirnya saya memutuskan untuk menulis lagi, saling berbagi pengalaman yang mudah-mudahan bisa bermanfaat khususnya kalian para pembaca setia.

Oke baiklah untuk mengingatkan kembali saya harap kalian sudah membaca topik saya sebelumnya yakni seputar proses Pengalaman Membuat SIM C Murni dan postingan sebelumnya Cara Membuat Surat Lamaran Pekerjaan

Untuk mengawali postingan saya lagi dari tidur panjang. saya akan membahas mengenai
Tips Mempercantik Berkas Surat Lamaran Pekerjaan kalian supaya menarik dan mudah diterima kerja oleh perusahaan let's check it out

DAFTAR ISI :



Tips Melamar Pekerjaan Mudah Diterima Kerja cara membuat berkas surat lamaran riwayat hidup cv Curriculum Vitae skck menarik perhatian perusahaan cepat mendapatkan skill serifikat mencari informasi lowongan

Seperti kita ketahui jaman sekarang ini melamar pekerjaan sedang sulit-sulitnya, begitu banyak sekali angka pengangguran sekarang ini. banyak faktor yang mempengaruhi diantaranya ialah Banyaknya Persaingan., memang tidak ada yang harus disalahkan karena itu sudah jalannya . jadi mau menyalahkan siapa. maka dari itu optimis, yakin dan tetap bersabar merupakan warna yang harus tetap kita pegang teguh.

"karena banyak persaingan lalu bagaimana solusi nya?" Jadilah Yang Berbeda Kawan!!

Nah jadi disinilah saya mencoba memberi tips supaya surat lamaran pekerjaan kalian lah yang akan di lirik oleh perusahaan, lalu bagaimana caranya menjadi yang berbeda? berikut tipsnya



Robak Berkas Surat Lamaran Kerja Kalian

Urutan Surat didalam satu berkas Map lamaran kerja biasanya terdiri dari :
1. Pas foto
2. KTP
3. SKS(kesehatan)
4. Surat lamaran
5. Riwayat hidup
6. Ijazah,dan ditutup dengan
7. SKCK

Begitu standar bukan? cobalah kamu sisipkan foto kopi piagam penghargaan apabila ada misalnya waktu sekolah dulu kamu memiliki piagam penghargaan lomba speaking inggris atau piagam penghargaan aktif di organisasi sekolah,kalian bisa sisipkan di berkas surat lamaran kalian.
Mudah-mudahan dengan menyisipkan piagam penghargaan atau sertifikat di berkas surat lamaran kalian, akan memperbesar peluang untuk cepat diterima kerja oleh perusahaan.



Perbanyak Skill Dan Kemampuan

Apabila kalian pernah mengikuti Les Khusus atau pelatihan pelatihan tertentu cantumkan saja fotokopian sertifikat nya. karena perusahaan lebih tertarik dan lebih bisa menggambarkan sosok diri kalian yang aktif dari hanya melihat sekilas serifikat kalian saja.

Lalu bagaimana kalau kalian tidak memiliki sertifikat atau piagam penghargaan sama sekali?

Kalian sekarang yang lagi nganggur dan tidak memiliki aktifitas apapun bisa meluangkan sedikit waktu untuk mengikuti pelatihan pelatihan khusus yang sering diadakan oleh lembaga tertentu, sehingga kalian bisa melengkapi surat lamaran kalian dengan sertifikat-sertifikat dari pelatihan yang kalian ikuti. disamping itu tentu saja kalian akan mendapatkan tambahan ilmu dan skill baru.



Stay Up-To-Date dan Perbanyak Relasi

Selalu buka mata,internet dan telinga untuk informasi mengenai seminar dan pelatihan.juga perlengkap informasi dan pengetahuan kalian mengenai informasi lowongan kerja, bisa itu dari media internet,media cetak,media social,grup facebook,grup whatsapp,dll.

Memperbanyak relasi juga bisa memperbesar peluang kalian supaya mudah diterima kerja diperusahaan,siapa tahu mereka punya tips-tips mengenai proses melamar kerja,info lowongan kerja,info seminar ataupun info penting lainnya.



Buat CV Atau Curriculum Vitae

Ingat dispostingan saya tentang Surat Riwayat Hidup. ada 2 metode dalam membuat surat riwayat hidup yakni dengan membeli di tempat fotokopi atau membuat sendiri menggunakan komputer dengan microsoft word.
Nah apabila kalian ingin benar-benar merombak yang satu ini (surat riwayat hidup), cobalah sekalian buat Curriculum Vitae atau CV,

Contoh Curriculum (CV) gambar dibawah ini:

Tips Melamar Pekerjaan Mudah Diterima Kerja cara membuat berkas surat lamaran riwayat hidup cv Curriculum Vitae skck menarik perhatian perusahaan cepat mendapatkan skill serifikat mencari informasi lowongan
Contoh cv menarik

CV akan menjadi halaman depan berkas lamaran kalian menggantikan surat lamaran kerja. didalam CV juga kalian bisa lebih bebas berkreasi dalam menyampaikan info pribadi,sekolah,skill kemampuan,pengalaman,dll. ingat kuncinya kawan "menarik perhatian perusahan", Harapannya tentu dengan menjadikan CV sebagai halaman depan berkas surat lamaran kalian,berkas menarik kalianlah yang akan dilirik oleh perusahaan,dan mudah-mudahan memperbesar peluang kalian untuk cepat mendapatkan kerja.

Mengenai Pengertian CV lengkap,dan contoh CV menarik Silahkan Baca disini :

Perbedaan Surat Riwayat Hidup Dan Curriculum Vitae Contoh CV Menarik Perhatian Perusahaan



Berikut postingan saya mengenai tips melamar pekerjaan supaya mudah diterima kerja oleh perusahaan, jujur saja saya masih kaku dalam membuat postingan ini berhubung sudah lama saya tidak melakukan aktifitas blogging lagi. mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penulisan(mungkin karena faktor keyboard).

Jika kalian optimis berkas surat lamaran kalian sudah menarik dan bingung kemana harus menyebarkan surat lamaran kalian, bisa baca postingan saya mengenai Tips Mencari Informasi Lowongan Kerja dibawah ini :

Tips Mencari Informasi Lowongan Kerja

Atau kalian Fresh Graduate yang baru mendapat panggilan interview dan bingung mengenai pertanyaan apa saja yang muncul saat proses interview atau wawancara kerja,bisa membaca postingan saya yang ini

Cara mudah Lolos Tes Interview Lengkap (Tips Pertanyaan Wawancara Kerja)



Akhir Kata,Keep Reading and be Smart People

Comment :